Basreng Meutuwah Hadir di Festival Kopi Nusantara

Kamis, 25 Agustus 2022, Agustus 25, 2022 WIB Last Updated 2022-08-25T08:35:52Z

 



Banda Aceh - Festival Kopi Nusantara resmi dibuka oleh Inspektur Kodam Iskandar Muda (Irdam IM) Brigjen TNI Niko Fahrizal, M.Tr (Han) mewakili Pangdam IM pada Selasa sore (23/08) di Blang Padang, Banda Aceh.


Event Festival Kopi Nusantara digelar dari tanggal 23-27 Agustus 2022, merupakan
rangkaian kegiatan untuk memeriahkan peringatan HUT ke 77 Kemerdekaan RI yang diselenggarakan oleh Kodam IM dan Pemda Aceh, yang diberi tajuk “Festival Kemerdekaan”.


Sejumlah stand UMKM turut meramaikan Festival Kopi Nusantara, seperti cemilan yang sedang viral saat ini Basreng atau bakso goreng. Basreng ini disajikan dengan tambahan bumbu sehingga rasanya lebih gurih.


Dijumpai media ini di Stand Disperindag Aceh pada Rabu (24/08), Busrawati owner Basreng Meutuwah mengatakan sejak Basreng mulai viral akhir tahun 2021 lalu, ia pun mencoba untuk memproduksinya.


"Peminat cemilan Basreng saat ini lumayan tinggi, umumnya disukai anak muda. Basreng Meutuwah menawarkan dua rasa, yaitu rasa original dan pedas. Bakso yang dipakai ada bakso ikan dan bakso ayam, tapi bakso ikan lebih enak, " ujar Busra.


Ditambahkannya, produksi dilakukan secara home industry di Peukan Bada Aceh Besar, dengan harga jual Rp 15.000 per bungkus untuk rasa original dan Rp 20.000 per bungkus untuk rasa pedas.


"Harapannya usaha ini bisa berkembang dan bisa memproduksi bakso sendiri, karena selama ini membeli yang sudah jadi. Untuk alat usaha masih perlu penambahan freezer, dan alat penggiling bakso, " demikian tutupnya.


Soraya

Komentar

Tampilkan

Terkini

Seputar%20Nanggroe

+