Pelajar SMA Seunagan Ukir Prestasi Tingkat Nasional

Rabu, 06 November 2019, November 06, 2019 WIB Last Updated 2019-11-07T14:50:45Z


Foto Pelajar SMAN 1 Seunagan Peraih Juara Pada Pentas Seni Budaya MPR RI 

Banda Aceh –Bukan main-main prestasi yang dicapai Sekolah di Aceh saat ini, karya mereka kini tampil pada tingkat nasional, seperti yang diukir  Kontingen Aceh yang berasal dari SMAN 1 Seunagan (Nagan Raya),  berhasil meraih juara harapan 1 pada lomba Pentas Seni Budaya Empat Pilar MPR RI Tingkat Nasional 2019, yang berlangsung sejak 28 hingga 4 Oktober 2019 di Senayan, Jakarta.
Berurut juara I diraih SMAN 1 Mojokerto (Jawa Timur), Juara II SMAN 1 Kota Gorontalo (Gorontalo), Juara III SMKN 1 Bangli (Bali). Sedangkan untuk Juara Harapan I SMAN 1 Seunagan (Aceh), Juara Harapan II (SMAN 1 Tanjung Selor (Kalimantan Utara) dan Juara Harapan III SMAN 1 Pontianak (Kalimantan Barat).
Acara penutupan kompetisi yang diikuti oleh peserta tingkat SMA sederajat seluruh Indonesia itu digelar di gedung Nusantara IV, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (4/11) malam.
Kepala Dinas Pendidikan Aceh, Drs. Rachmat Fitri HD, MPA melalui Kepala Bidang Pembinaan SMA/PKLK, Zulkifli, M.Pd menyatakan bangga atas prestasi yang telah diraih pelajar Aceh tersebut. Meski demikian, kedepan pihaknya akan terus berupaya membenahi kelemahan yang ada pada pelajar perwakilan Aceh tersebut.
“Sudah sepatutnya kita harus mampu memperbaiki prestasi Pendidikan Aceh agar dapat lebih meningkat lagi dimasa yang akan datang,” tuturnya.
Selama kurang lebih lima hari itu, Zulkifli menjelaskan para peserta tidak hanya berlomba. Ada pula acara audiensi dengan berbagai tokoh, yang tidak hanya berasal dari lembaga negara, tetapi juga mereka yang sukses di bidang masing-masing. Misalnya, dari salah satu tokoh bisnis e-commerce yang sudah sukses, inspiratif dari generasi milenial.
“Jadi, harapannya ada pengalaman yang menarik dari tokoh-tokoh itu yang bisa saja menjadi teladan para generasi muda saat ini,” ujarnya.
Selain itu, dia menuturkan para siswa juga diajak audiensi dengan Badan Narkotika Nasional (BNN) serta berkesempatan melihat langsung kegiatan para pimpinan dan anggota MPR RI yang sedang melaksanakan tugasnya.
“Melalui kegiatan ini diharapkan muncul persahabatan dan ikatan emosional antara sesama pelajar se Indonesia. Tentunya ini dalam rangka merajut persatuan dan kesatuan bangsa,” pintanya.
Sebelumnya pada penutupan LCC Empat Pilar MPR 2019 di gedung Nusantara IV, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (4/11) malam. Sekretaris Jenderal MPR RI, Ma’ruf Cahyono mengatakan, lomba ini digelar tidak hanya untuk sekedar mencari pemenang. Tapi juga menjadi ajang interaksi seluruh generasi muda di tanah air.
“Jadi selama lima hari dapat banyak hal, tidak hanya bersenang-senang ketemu banyak teman, tetapi juga mendapatkan pengetahuan terkait ideologi, konstitusi, NKRI, dan Bhinneka Tunggal Ika,” ungkapnya.
Ma’ruf menambahkan dalam LCC kali ini ada pula pentas seni yang mengangkat kearifan lokal masing-masing daerah. Selain untuk menyatukan visi misi bangsa, pentas seni ini juga mengangkat budaya lokal yang kemudian dipertandingkan.
Seperti diketahui, juara pertama LCC Empat Pilar MPR 2019 tingkat nasional adalah SMAN 1 Tenggarong, Kalimantan Timur. SMAN 1 Tenggarong mengungguli SMAN 2 Sampit, Kalimantan Tengah dan SMAN 1 Brebes, Jawa Tengah. Kemenangan itu diraih SMAN 1 Tenggarong dalam grand final LCC di Kompleks Parlemen, Jakarta, Minggu (3/11).(***)

Adventorial


Komentar

Tampilkan

Terkini