Longsor Batu Terjadi di Jalan Banda Aceh - Calang Kawasan Gunung Geurutee

Sabtu, 03 Januari 2026, Januari 03, 2026 WIB Last Updated 2026-01-03T16:31:11Z

 

Longsor batu di Jalan Banda Aceh - Calang, kawasan Gunung Geurutee (Foto : Sat Lantas Polres Aceh Jaya)


Calang – Telah terjadi longsor batu gunung ke badan jalan di Jalan Nasional Banda Aceh–Calang, tepatnya di kawasan Gunung Geurutee, Desa Babah Ie, Kecamatan Jaya, Kabupaten Aceh Jaya, Sabtu pagi (3/1/2026).


Peristiwa tersebut pertama kali diketahui sekitar pukul 06.10 WIB setelah adanya laporan dari masyarakat yang melintas di lokasi. Material batu gunung dilaporkan menutupi sebagian badan jalan sehingga berpotensi mengganggu kelancaran arus lalu lintas dan membahayakan pengguna jalan.


Menindaklanjuti informasi tersebut, personel Polsek Jaya bersama Sat Lantas Polres Aceh Jaya dengan sigap menuju ke tempat kejadian perkara (TKP) untuk melakukan pengecekan serta pengamanan lokasi. Petugas langsung melakukan pengaturan lalu lintas guna mengantisipasi terjadinya kecelakaan serta memastikan arus kendaraan tetap berjalan dengan aman.


Kapolres Aceh Jaya AKBP Zulfa Renaldo, SIK, MSi. melalui Kasat Lantas Polres Aceh Jaya Iptu Rahmad Reza Pahlevi, menyampaikan bahwa pihaknya juga telah berkoordinasi dengan Balai Jalan untuk segera melakukan penanganan dengan menggeser material batu longsor ke pinggir jalan agar tidak mengganggu pengguna jalan.


“Begitu menerima informasi dari masyarakat, personel langsung bergerak ke lokasi. Saat ini pengaturan lalu lintas masih dilakukan sambil menunggu penanganan dari pihak Balai Jalan,” ujar Iptu Rahmad Reza Pahlevi.


Dari hasil monitoring di lapangan, longsor batu gunung tersebut tidak menimbulkan korban jiwa maupun kerugian materiil bagi masyarakat yang melintas. Namun demikian, kondisi cuaca hujan disertai angin kencang dinilai menjadi faktor pemicu terjadinya longsor di kawasan tersebut.


Kasat Lantas Polres Aceh Jaya Iptu Rahmad Reza Pahlevi menambahkan bahwa kawasan Gunung Geurutee merupakan salah satu titik rawan longsor dan pohon tumbang, terutama saat cuaca ekstrem. Oleh karena itu, kehadiran Polri sangat diperlukan, baik dalam pengaturan lalu lintas maupun pembersihan material longsoran, guna memberikan rasa aman kepada pengguna jalan.


“Kami mengimbau kepada seluruh pengguna jalan agar lebih berhati-hati saat melintas di kawasan Gunung Geurutee, terutama pada saat hujan lebat dan angin kencang. Kurangi kecepatan, jaga jarak, dan selalu waspada terhadap potensi longsor maupun pohon tumbang,” imbaunya.


Polres Aceh Jaya juga berharap adanya perhatian dan penanganan serius dari instansi terkait terhadap titik-titik rawan longsor di Jalan Nasional Banda Aceh–Calang, termasuk pemasangan rambu peringatan rawan longsor, demi keselamatan dan kenyamanan pengguna jalan.


Red


Komentar

Tampilkan

Terkini