Iklan

Peringatan Maulid di Kampung Baru Berlangsung Meriah

Minggu, 27 November 2022, November 27, 2022 WIB Last Updated 2022-11-27T11:14:23Z

 



Banda Aceh - Masyarakat Gampong Kampung Baru menyelenggarakan  Peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW di Meunasah Al Latief Jurong Jeumpa, Gampong Baru Kecamatan Baiturrahman Banda Aceh pada Minggu (27/11).


Ditemui media ini usai acara, Keuchik  Kampung Baru Marwan Yusuf menyatakan persiapan peringatan maulid sudah berlangsung sejak 2 bulan lalu, dari melakukan rapat pembahasan hingga membentuk panitia pelaksana


"Sumber dana peringatan maulid ini berasal dari sumbangsih masyarakat Kampung Baru, pedagang yang ada di Kampung Baru serta tokoh masyarakat dari luar Kampung Baru yang simpatik dan mendukung  peringatan maulid di Kampung Baru, " papar Marwan Yusuf.


Pada kegiatan maulid kali ini turut dihadiri Pj Walikota Banda Aceh H Bakri Siddiq SE M Si, dan mengundang unsur Muspika Baiturrahman serta gampong tetangga yakni Gampong Punge dan Gampong Lampaseh.


"Persiapan maulid sudah dilaksanakan sejak pagi dengan menyiapkan kuah beulangong dan makanan lainnya. Makanan disediakan hingga 3000 porsi dengan tamu undangan bebas. Maulid ini terbuka untuk umum, bahkan kami tidak kenal pengunjung yang hadir, " ujarnya.




Kegiatan maulid yang digelar sejak pagi hari dimeriahkan dengan penampilan Grup Shalawat dari Dayah Thalibul Huda pimpinan Tgk H Hasbi Albayuni atau lebih dikenal dengan Abi Bayu. Sedangkan malamnya akan dilanjutkan ceramah oleh Pimpinan Dayah Sirajul Munaj Tgk H Mulyadi MJ.


Pantauan media ini, sejak siang hari tampak ribuan masyarakat sekitar hadir memeriahkan peringatan maulid di Kampung Baru. Dalam kegiatan peringatan maulid tahun ini juga turut diberikan santunan kepada anak yatim dan dibagikan nasi kotak.


Dalam kesempatan tersebut, Marwan Yusuf menyampaikan ucapan terima kasihnya atas suksesnya acara peringatan maulid di Kampung Baru. "Saya selaku Keuchik Kampung Baru sangat berterimakasih untuk semua yang sudah mendukung demi suksesnya acara ini".


"Harapan saya kepada masyarakat Kampung Baru, secara khusus saya menginginkan dengan adanya momentum hari lahirnya Nabi Muhammad SAW kita bisa mengambil contoh akhlak dan perilaku Rasullullah SAW,  sehingga masyarakat Kampung Baru ini harus ada perubahan dalam nilai kehidupan sehari hari.  Harus menjadi lebih baik lagi dan masyarakatnya harus kompak dan bersatu, " demikian tutupnya.


Soraya 


Komentar

Tampilkan

Terkini