Gempa M 4,5 Terjadi di Bener Meriah Aceh, Waspada Gempa Susulan

Rabu, 31 Desember 2025, Desember 31, 2025 WIB Last Updated 2025-12-31T11:01:57Z

 



Bener Meriah - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengumumkan telah terjadi terjadi gempa bumi di Bener Meriah, Aceh.


BMKG melaporkan, pusat gempa berada di darat 7 km barat Bener Meriah pada Selasa (30/12/2025) pukul 20.43 WIB. Gempa kali ini berkekuatan magnitudo 4,5 dan koordinat lokasi di 4,73 LU-96,80 BT.


"Saran BMKG: Hati-hati terhadap gempa bumi susulan yang mungkin terjadi," tulis BMKG, dikutip dari situs BMKG, Selasa (30/12/2025).


Gempa ini dirasakan di Bener Meriah, Aceh Tengah, Pidie, Bireuen, Aceh Timur, dan Pidie Jaya.


Setelah beberapa menit kemudian, BMKG mencatat adanya gempa susulan pertama berkekuatan magnitudo 2,9 pada pukul 20.54.47 WIB, berlokasi di titik yang hampir sama dengan kedalaman 10 kilometer.


Kemudian, gempa susulan kembali terjadi pada pukul 21.01.13 WIB dengan magnitudo 3,9, berpusat di koordinat 4,71 Lintang Utara dan 96,72 Bujur Timur atau sekitar 16 kilometer barat Kabupaten Bener Meriah, dengan kedalaman 6 kilometer.


BMKG menyebutkan rangkaian gempa tersebut merupakan gempa dangkal akibat aktivitas sesar lokal dan tidak berpotensi menimbulkan tsunami. Hingga berita ini diturunkan, belum ada laporan kerusakan bangunan maupun korban jiwa akibat gempa tersebut.


Red

Komentar

Tampilkan

Terkini